Destinasi Libur Lebaran Bersama Keluarga di Bandung
27 March 2024 142x Objek Wisata

Mudik Lebaran
Bandung – Masyarakat Indonesia sebentar lagi akan menyambut perayaan Hari Raya Idul Fitri atau lebaran. Pada waktu tersebut beberapa orang mendapatkan kesempatan untuk menikmati waktu libur panjang bersama keluarga.
Libur lebaran juga dikenal sebagai momen yang sangat dinantikan terutama oleh umat Muslim. Setelah menjalani bulan suci Ramadhan yang penuh berkah dan hikmah, umat Muslim merayakan lebaran untuk berkumpul bersama keluarga besar.
Pada momen ini beberapa keluarga di Indonesia akan menghabiskan waktu mereka bersama-sama dengan kebahagiaan dan kenangan yang tak terlupakan. Biasanya pada libur lebaran masyarakat Indonesia sering melakukan beberapa tradisi.
Salah satunya, berkumpul di rumah keluarga untuk bersilaturahmi dan berbagi cerita bersama. Kemudian juga melaksanakan ziarah ke makam sanak saudara yang telah meninggal dunia untuk memberikan doa.
Apa pun kegiatannya, masyarakat di Indonesia menjadikan momen libur lebaran sebagai waktu untuk berkumpul bersama keluarga dan menciptakan kenangan yang indah. Biasanya juga beberapa keluarga memanfaatkan libur lebaran tersebut untuk berwisata.
Sehari setelah lebaran, biasanya beberapa orang ada yang memanfaatkan waktu berlibur dengan berwisata. Salah satunya mengunjungi wisata keluarga populer yang ada di Kota Bandung.
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat wisata keluarga di Bandung yang telah dirangkum dari beberapa sumber.
Rekomendasi Tempat Wisata Keluarga di Bandung
1. Dusun Bambu Family Leisure Park
Dusun Bambu Bandung
Dusun Bambu Family Leisure Park merupakan tempat wisata keluarga populer yang ada di Bandung. Tempat ini menyediakan fasilitas lengkap mulai dari restoran makan khas Sunda, penginapan, wahana, danau, dan pemandangan alam yang mempesona.
Dusun Bambu berlokasi di bawah kaki Gunung Burangrang dengan udara sejuk yang asri. Melansir dari ulasan Google tempat ini meraih rating 4.5 dari total 29.076 pengguna yang telah mengunjunginya.
Lokasi Dusun Bambu ada di Jl. Kolonel Matsuri No.KM. 11, Kertawangi, Kec. Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 09.00 hingga 20.00 WIB.
2. Lembang Park & Zoo
Lembang Park & Zoo | Ayub Andriyanto
Lembang Park & Zoo menjadi destinasi yang sangat ramah anak dan cocok dikunjungi sebagai liburan keluarga. Pasalnya anak-anak bisa berwisata sambil menambah pengetahuan terkait satwa.
Melalui kebun binatang ini terdapat beberapa satwa terkenal seperti harimau, reptil, kandang burung, dan fasilitas taman hiburan yang menarik. Mengutip dari ulasan Google tempat ini meraih rating 4.7 dari total 19.601 ulasan pengguna.
Baca Juga : Rekomendasi 5 Tempat Bukber Termurah di Malang
Lokasi Lembang Park & Zoo ada di Jl. Kolonel Matsuri No.171, Sukajaya, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 10.00 hingga 17.00 dan pada hari libur buka pukul 09.00 WIB.
3. Floating Market Lembang
Floating Market Lembang | Mridhabintang
Tempat wisata yang satu ini sudah lama dikenal sebagai tempat nyaman untuk berlibur bersama keluarga. Pasalnya pengunjung bisa menikmati fasilitas wahana menarik dan mencicipi sajian kuliner lezat yang ada di Floating Market.
Diketahui tempat ini memberikan sensasi di pasar apung dengan cemilan lokal dan barang-barang lainnya. Melalui ulasan di Google tempat ini meraih rating 4.5 dari total 52.490 pengguna.
Floating Market Lembang berlokasi di Jl. Grand Hotel No.33E, Lembang, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 09.00 hingga 18.00 dan pada hari libur buka pukul 08.00 WIB.
4. Wahoo Waterworld Bandung
Wahoo Waterworld | Eresabeat Julia
Wahoo Waterworld merupakan tempat wisata air yang cocok dikunjungi bersama keluarga besar. Tempat ini memberikan pengalaman menarik dengan menaiki banyaknya wahana menantang.
Tempat ini menyediakan berbagai wahana menarik yang bisa memacu adrenalin, wahana santai, dan wahana ramah anak. Berdasarkan informasi dari Google tempat ini meraih rating 4.6 dari total 2.192 ulasan.
Lokasi Wahoo Waterworld ada di Jl. Pancatengah Parahyangan St No.1, Jayamekar, Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 09.00 hingga 17.00 WIB.
5. Farm House Lembang
Farmhouse Lembang | Hanalih Margareth
Farm House Lembang sudah lama dikenal sebagai tempat wisata yang ramah untuk dikunjungi bersama keluarga. Pasalnya tempat ini menyajikan taman hiburan menarik dengan gaya bangunan ala Eropa.
Selain dekorasi bangunannya yang megah tempat ini juga mempunyai kebun binatang mini, taman cantik, dan restoran yang menyajikan menu makanan lezat. Farm House Lembang meraih rating 4.4 dari total 65.691 ulasan pengguna Google.
Baca Juga : Tips Liburan saat Puasa agar Tetap Menyenangkan
Lokasi dari tempat ini ada di Jl. Raya Lembang No.108, Gudangkahuripan, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 09.00 hingga 18.00 WIB.
6. Sarae Hills Bandung
Sarae Hills | Khusni Jafar
Sarae Hills merupakan tempat wisata menarik yang cocok dikunjungi bersama keluarga besar. Tempat ini dikenal dengan tempat kuliner santai yang menyajikan spot foto Instagramable dan pemandangan alam yang indah.
Pengunjung bisa menikmati berbagai rekreasi menarik sambil mencicipi makanan dengan menu yang bervariasi. Melansir dari ulasan Google Sarae Hills mempunyai rating 4.6 dari total 2.429 pengguna.
Sarae Hills berlokasi di Jl. Pagermaneuh, RT.05/RW.07, Pagerwangi, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat dengan jam buka setiap hari pukul 08.00 hingga 21.00 WIB.
Sumber : Liputan6.com | By : Natasha Kumalasah Putri
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Misteri Noni Belanda di Lawang Sewu
Kisah mistis di Lawang Sewu merupakan salah satu kisah horor yang banyak didengar dan terkenal. Tak hanya di wilayah Semarang saja, namun juga sudah terkenal seantero Nusantara. Lawang Sewu diketahui salah satu bangunan angker peninggalan Belanda yang berlokasi di Semarang, Jawa Tengah. Banyak cerita tentang hantu yang ada di bangunan kuno ini menjadi... selengkapnya

Spot Wisata Bromo Kembali ke Nama Asli Sesuai Adat Tengger
Bromo – Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS) telah mengembalikan tiga nama spot wisata di Bromo sesuai permintaan masyarakat adat Tengger. Upaya ini dilakukan untuk melestarikan adat dan budaya setempat. selengkapnya

5 Alasan Mengapa Orang Tetap Liburan Meski Macet
Liburan adalah momen yang dinanti-nanti banyak orang, meskipun seringkali dihadapkan pada kemacetan yang menguji kesabaran. selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
Hotline
0341-3029785Whatsapp
087731182777Email
plankton.tours@gmail.com
Belum ada komentar