Hotline 0341-3029785
Konsultasi sekarang
Header
Home » Intermezzo » 5 Kuliner Rawon Legendaris di Malang

Malang Culinary Lounge

Rawon Legendaris di Malang dengan rasa bumbu kluwek yang tebal dengan rasa gurih Memikat lidah. Mengunjungi berbagai daerah di Indonesia tentu menjadi hal menyenangkan yang bisa Anda coba. Malang dikenal sebagai salah satu kota yang menawarkan cukup banyak tempat wisata dan kuliner lezat. Saat berkunjung ke Malang, sayang rasanya untuk tidak mencoba salah satu kuliner yang ditawarkan.

Adakah di antara Anda pecinta kuliner rawon? Rawon merupakan kuliner khas Jawa Timur yang memiliki ciri khas yakni kuah berwarna hitam. Warna hitam yang ada pada kuah berasal dari bumbu rempah bernama kluwek. Hidangan rawon juga berisi daging sapi yang biasa dipotong kecil-kecil. Rawon biasa disajikan dengan pelengkap seperti tauge, kerupuk udang, dan juga sambal. Makanan ini cocok dinikmati dalam keadaan hangat.

Rawon menjadi salah satu kuliner yang cukup legendaris dan mudah dijumpai di Malang. Ada beberapa warung rawon yang telah buka sejak lama dan banyak diminati pengunjung hingga saat ini.

Berikut daftar 5 Rawon Legendaris di Malang

1. Rawon Rampal

Rawon Rampal – About Malang

Rawon Rampal menjadi salah satu rawon legendaris di Malang yang banyak diminati oleh warga lokal maupun wisatawan. Sesuai dengan namanya, rawon yang satu ini memiliki lokasi dekat dengan Lapangan Rampal yang cukup terkenal di Malang, tepatnya berada di Jalan Panglima Sudirman nomor 71A, Kesatrian, Kecamatan Blimbing, Kota Malang. Warung Rawon yang satu ini buka mulai pukul 7 pagi hingga 2 siang setiap harinya.

Rawon Rampal cukup legendaris karena telah berdiri sejak tahun 1957. Meskipun sudah lama berdiri tetapi warung rawon yang satu ini tidak pernah sepi pembeli hingga saat ini. Cara memasak tradisional yang menggunakan tungku dan arang juga menjadikan cita rasa rawon semakin sedap dan beda dengan yang lain. Saat berkunjung ke Malang, Rawon Rampal menjadi salah satu rekomendasi kuliner yang cocok untuk Anda coba.

2. Rawon Tessy

Rawon Tessy – Makanlagi.com

Beberapa dari Anda tentu sudah tidak asing dengan Rawon Tessy yang berada di Malang. Rawon Tessy merupakan salah satu rawon legendaris di Malang yang cukup populer di kalangan wisatawan. Warung rawon yang satu ini juga memiliki lokasi yang cukup strategis yakni dekat dengan stasiun Malang Kota Baru.

Baca Juga : 5 Rekomendasi Bakso di Malang Paling Mantap

Meskipun memiliki lokasi yang cukup sederhana, tetapi Rawon Tessy selalu ramai dan tidak pernah sepi pembeli. Anda akan dimanjakan dengan cita rasa rawon yang khas dengan kuah yang tidak terlalu kental. Pengunjung dapat memilih berbagai lauk yang ditawarkan. Empuknya daging serta gurihnya kuah rawon menjadikan Anda ketagihan setelah mencobanya.

3. Rawon Brintik

Rawon Brintik – Wisata Malang

Rawon Brintik menjadi salah satu rawon legendaris di Malang yang sudah cukup populer dan ramai diburu wisatawan. Warung rawon yang satu ini telah berdiri sejak tahun 1942. Nama Rawon Brintik diambil dari pendiri warung rawon ini yang memiliki rambut keriting atau brintik. Anda dapat mengunjungi warung rawon legendaris ini di Jalan Ahmad Dahlan nomor 39, Malang.

Kini Rawon Brintik dikelola oleh generasi ketiga. Tetapi meskipun begitu, resep dan cita rasa rawon tetap dipertahankan sejak dulu. Hal itulah yang membuat pelanggan masih bertahan hingga saat ini. Lokasi rawon brintik juga terkesan sangat sederhana dan kuno. Hal itu ditujukan agar pengunjung dapat merasakan suasana zaman dulu dan bernostalgia. Lezatnya rawon legendaris yang satu ini sayang untuk dilewatkan saat berada di Malang.

4. Rawon Nguling

Rawon Nguling – Data Wisata

Bagi Anda pecinta kuliner rawon, ada salah satu rawon legendaris di Malang yang menawarkan cita rasa lezat yakni Rawon Nguling. Warung rawon legendaris yang satu ini dapat Anda datangi di Jalan Zainul Arifin No 62, Malang. Meskipun memiliki lokasi yang luas dan dapat menampung banyak pengunjung, tetapi Rawon Nguling selalu ramai dan penuh sesak.

Baca Juga : Nasi Tempong, Kuliner Khas Banyuwangi

Warung Rawon legendaris yang satu ini telah berdiri sejak tahun 1982 dan memiliki banyak pelanggan setia hingga saat ini. Selain disuguhkan dengan kuah rawon yang gurih dan lezat, anda juga dapat memilih berbagai lauk yang ditawarkan. Berbagai lauk yang dapat dipilih diantaranya tempe, mendol, perkedel, sate, babat, paru, dan lain-lain. Tidak perlu khawatir bagi Anda yang tidak suka rawon karena tersedia berbagai menu lain seperti sop buntut dan penyetan. Saat berkunjung ke Malang, Rawon Nguling menjadi salah satu kuliner yang sayang untuk Anda lewatkan.

5. Rawon Djenggot

Rawon Djenggot – IDN Times

Saat berburu rawon legendaris di Malang, Anda dapat mencoba mengunjungi Warung Rawon Pak Jenggot. Warung yang satu ini beralamat di Jalan Simpang Kawi, Klojen, Kota Malang. Warung Rawon Pak Jenggot telah berdiri sejak tahun 1976 dan banyak diminati hingga saat ini.

Pengunjung akan dimanjakan dengan cita rasa rawon yang khas dan menggugah selera. Meskipun telah dikelola bukan oleh pemilik aslinya, tetapi resep yang digunakan masih sama sejak dulu. Berbagai lauk yang bisa dipilih sesuai selera juga akan melengkapi lezatnya kuliner yang satu ini.


Sumber : gotravelly.com | Fida

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Komentar Anda*Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Fakta Menarik Bunga Edelweiss di Bromo

30 June 2023 398x Bromo, Budaya, Malang, Objek Wisata

Akhir-akhir ini sedang ramai mengenai bunga Edelweiss yang tak boleh dipetik. Betul, bunga Edelweiss atau bahasa latinnya, Anaphalis javanica, yang tumbuh di kawasan taman nasional memang tidak boleh dipetik apalagi dengan sembarangan. Pasalnya si bunga keabadian ini merupakan salah satu jenis bunga yang rawan terhadap kepunahan. Pelarangan pemetikan Edelwei... selengkapnya

Sate Klopo - Irene Monika

Wajib Coba, 5 Kuliner Legendaris Surabaya

31 October 2023 503x Intermezzo, Kuliner

Kuliner legendaris Surabaya menjadi incaran banyak wisatawan. Ini karena makanan legendaris Surabaya menawarkan cita rasa makanan yang tidak ada tandingannya. selengkapnya

Menikmati Kopi di Ketinggain 1277 Mdpl – Kebon Kupi Sembalun

17 February 2023 274x Intermezzo, Wisata Alam

Kebon Kupi Sembalun memberikan pengalaman menikmati Kopi Sembalun yang berbeda dan hanya bisa dirasakan langsung dari tempatnya. Kedai kopi di Desa Sembalun Bumbung, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur, ini menawarkan pengalaman minum kopi di ketinggian 1.227 mdpl (meter dia atas permukaan laut). Berada di ketinggian, kedai kopi ini mengusung konsep outdoor yan... selengkapnya

Plankton Tour

Office

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.