Hotline 0341-3029785
Konsultasi sekarang
Header
Home » Objek Wisata » Harga Paket Wisata Offorad Tour Semeru di Lumajang

Tour Semeru tidak hanya bisa dinikmati di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, yang menawarkan petualangan menjelajah Gunung Merapi. Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, juga memiliki destinasi serupa, yaitu Offorad Semeru, yang menampilkan keindahan Gunung Semeru, atap tertinggi Pulau Jawa.

Sama seperti Tour Merapi, Tour Semeru di Lumajang mengajak wisatawan menjelajahi kawasan vulkanik sisi selatan Gunung Semeru, termasuk aliran lahar. Perjalanan ini menawarkan pengalaman offroad yang seru dengan pemandangan alam yang memukau.

Untuk mencoba Offorad Semeru, wisatawan dapat memulai perjalanan dari Rest Area Leter U Sumberurip. Satu jip dapat menampung 3-4 orang dengan durasi perjalanan sekitar 3 jam. Koordinator Tour Semeru, Berta Alif Wahyudi, menjelaskan bahwa paket ini cocok bagi pecinta petualangan.

Harga paket Offroad Semeru bervariasi tergantung jumlah peserta. Untuk trip 3-4 orang, biayanya Rp 250.000 per orang, sedangkan trip 2 orang dikenakan biaya Rp 500.000 per perjalanan. Jadwal keberangkatan tersedia tiga kali sehari, yaitu pagi (sunrise), siang, dan sore (sunset).

Baca Juga : Offroad Seru di Semeru-Pronojiwo: Jalur Ekstrem dengan Pemandangan Memukau

Itinerary Tour Semeru mencakup Street View, Kali Kebo, Gunung Bayi, Water Splash, Sumber Semeru, Hutan Pinus PIDRA, dan Fun Offroad. Fasilitas yang disediakan meliputi driver, pemandu, kopi, teh, camilan, kursi & meja outdoor, dokumentasi, serta helm safety untuk kenyamanan dan keamanan wisatawan.

Jelajahi keindahan alam vulkanik dengan Tour Semeru di Lumajang! Nikmati petualangan seru menjelajahi aliran lahar, hutan pinus, dan pemandangan memukau Gunung Semeru. Dengan fasilitas lengkap dan harga terjangkau, ini saatnya merasakan sensasi offroad yang tak terlupakan. Yuk, rencanakan liburanmu sekarang! Bareng kita sahabat perjalananmu Planktontour dan cek harga paket perjalanan tour ke Semeru.

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Komentar Anda*Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

Florawisata Santerra

Flora Wisata Santerra De Laponte : Lokasi dan Harga Tiket

18 October 2024 219x Malang, Objek Wisata, Wisata Malang

Flora Wisata Santerra De Laponte, sebuah destinasi wisata yang mempesona di Kabupaten Malang, Jawa Timur, telah menjadi primadona bagi wisatawan yang mencari pengalaman rekreasi unik dan menyegarkan. Tempat ini tidak hanya menyajikan keindahan taman bunga yang penuh warna, tetapi juga menawarkan berbagai wahana seru yang cocok untuk segala usia. Dari spot fo... selengkapnya

6 Fakta Menarik Suku Tengger di Bromo

13 June 2023 307x Bromo, Budaya, Malang

Setiap daerah di Indonesia memiliki suku dan budaya dengan keunikannya masing-masing. Di wilayah Jawa Timur terdapat berbagai macam suku, salah satunya yaitu suku Tengger. selengkapnya

5 Tips Foto saat Liburan, Cuma Pakai HP

2 November 2023 316x Intermezzo, Tips

Mengetahui tips foto traveling dengan HP atau ponsel akan memudahkan kita mendapatkan gambar terbaik selama perjalanan. selengkapnya

Plankton Tour

Office

 

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.