
Dengan berbagai pilihan tempat glamping di Malang yang tersedia, Anda bisa menemukan tempat yang tepat untuk healing dan mengisi ulang energi. Nikmati setiap momen di tengah alam sambil merasakan kenyamanan layaknya menginap di hotel bintang lima.
Ada banyak lho rekomendasi tempat glamping di Malang dengan beragam tema, hingga fasilitas berbeda. Kamu nanti bisa pilih saja salah satu tempat yang memiliki kriteria sesuai preferensi dan kebutuhanmu.
Yuk langsung simak aja rekomendasi serta informasi lengkap tempat glamping di Malang Batu dan sekitarnya pada daftar di bawah!
1. Tempat Glamping Shanaya Resort Malang

Bila ingin merasakan sensasi seolah berada di alam bebas, kamu bisa memilih tempat glamping pertama ini. Mayoritas bangunan pondoknya menggunakan material kayu. Sementara kamar mandinya menggunakan bebatuan alam.
Nggak hanya menyediakan penginapan berbentuk pondok, Shanaya Resort Malang juga memiliki bangunan villa dan cottage dengan fasilitas tak kalah lengkap.
2. Tempat Glamping Lembah Indah Glamping

Tempat glamping Nggak hanya khusus sebagai area penginapan, Lembah Indah ini juga membuka kesempatan bagi wisatawan yang datang untuk sekadar berwisata biasa. Latar belakangnya sangat cantik, yaitu sawah, perkebunan, serta Gunung Kawi yang megah.
Kalau menginap, kamu pun bisa melihat panorama sekitar melalui atap penginapan yang transparan. Menarik, bukan?
3. Homestay & Glamping Batu

Konsep yang diusung oleh salah satu lokasi glamping murah di Malang ini adalah pemandangan pegunungan 3600. Artinya, di sekeliling area tempat glamping ini setiap tamu hanya akan melihat pemandangan alam, khususnya pegunungan.
Selain menyediakan fasilitas yang lengkap, di sini juga ada kebun jeruk. Sudah dipastikan, selama berada di kawasan ini, kamu bisa menghirup aroma segar dari jeruk-jeruk tersebut.
Baca Juga : Rekomendasi Paket Wisata Bromo : Open Trip, Private Trip, hingga Sunrise Premium
4. Bobocabin Coban Rondo

Tempat glamping Bobocabin ini cocok untuk keluarga kecil ataupun sendiri, sebab ruangannya cukup kecil, layaknya sebuah kabin. Meskipun kecil, kamu akan dibuat takjub oleh fasilitasnya yang sudah memanfaatkan teknologi canggih.
Jendela kamarnya bisa diatur tingkat blurnya, sehingga kamu lebih leluasa melihat sekeliling tanpa khawatir diperhatikan orang lain. Warna lampunya pun bisa diatur sesuka hati!
5. Apache Camp Coban Talun

Selama berada di sini, kamu akan merasa sedang berlibur di perkampungan suku Indian. Sesuai namanya, setiap penginapan memiliki bentuk sama dengan tenda-tenda kepunyaan suku Indian yang mendiami Amerika. ‘
Ornamen-ornamen di dalam tenda hingga area luar pun turut menegaskan kesan ala Indian tersebut. Walaupun ala Indian, fasilitas di dalamnya termasuk lengkap dan sangat memadai bagi para tamu.
Mungkin Anda tertarik membaca artikel berikut ini.

10 Wisata Kuliner Semarang yang Legendaris dan Wajib Dicoba
Kuliner Semarang – Semarang tidak hanya dikenal dengan wisata sejarah dan budayanya, tetapi juga dengan kuliner legendaris yang menggugah selera. Kota ini menawarkan berbagai hidangan khas yang memadukan cita rasa tradisional dan sentuhan modern. Berikut adalah 10 kuliner Semarang yang legendaris dan wajib Anda coba! 1. Lunpia Semarang Gang Lombok Lunp... selengkapnya

Gathering Karimunjawa : Perjalanan dari Semarang
Karimunjawa, sebuah surga tropis di Jawa Tengah, menjadi destinasi favorit untuk acara gathering atau berkumpul bersama rekan kerja, keluarga, atau teman-teman. Bagi Anda yang berada di Semarang, gathering Karimunjawa menawarkan pengalaman liburan yang menyenangkan sekaligus memudahkan perencanaan perjalanan. Dengan berbagai pilihan paket yang tersedia, Anda... selengkapnya

Tips Menjadi Pengunjung Cerdas di Bromo
Bromo – Menjadi salah satu destinasi wajib kalau berkunjung ke Malang, dan menjadi salah satu magnet wisata dunia. Untuk sahabat yang hendak berkunjung ke kawasan Gunung Bromo dan sekitarnya, simak beberapa tips untuk menjadi pengunjung yang cerdas dan bertanggungjawab. selengkapnya
Kontak Kami
Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.
Hotline
0341-3029785Whatsapp
082237232337Email
plankton.tours@gmail.com
Belum ada komentar